• Sun. Sep 15th, 2024

    berausatu.id

    Informasi untuk Menginspirasi

    Sakirman Harap Jembatan Sei Satta, Sambaliung Akhir Tahun Selesai

    Oct 30, 2023

    SAMBALIUNG, BERAUSATU.ID- Pekerjaan pembangunan infrastruktur baru Jembatan Sei Satta yang berada di Jalan Poros Tanjung Batu, Kelurahan Samburakat, Kecamatan terus berproses

    Tak hanya itu, Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Berau Sakirman pun berharap pengerjaan tersebut bisa selesai Desember bisa selesai.

    “Mudah-mudahan akhir tahun bisa selesai,” ucapnya Senin (30/10/2023).

    Pasalnya perbaikan Jembatan Sei Satta kata Sakirman, sudah terprogram 5 tahun lalu.

    “Karena diutamakan jalan-jalan alternatif untuk memperpendek jalur kita jika mau pariwisata ke Tanjung Batu,” ungkapnya.

    Pihaknya pun bakal berupaya akses jalan Kampung-Pariwisata di Kabupaten Berau bisa segera terselesaikan akhir tahun ini.

    “Ya alhamdulillah ini juga karena anggaran APBD Berau ini makin besar, yang ke dua kita sedang mencoba pariwisata menjadi alternatif meningkatkan PAD,” ujarnya.

    Sebab selain sektor pariwisata di Kabupaten Berau yang lagi digencarkan oleh pemerintah daerah untuk menyukseskan IKN pada masa mendatang.

    “Maka mulai saat ini Pemkab Berau dan jajaran stakeholder terkait lagi berbenah dengan pintu masuk yang ada di KM 5, lalu di pedestarian yang ada di Jalan Ahmad Yani terus berbenah untuk sentral UMKM yaitu kita harus rapikan,” bebernya.

    Termasuk beberapa ruas jalan protokol dalam kota, pihaknya mengapresiasi DPUPR tengah serius melakukan perbaikan yang pernah ditinggal pada tahun sebelumnya.

    “Karena beberapa pekerjaan drainase juga pada tahun sebelumnya belum selesai dan belum ada peningkatan sampai tahap finising keramik, tanaman pohon dan kursi, jadi itu lagi kita harap terus digenjot pada 2023,” pungkasnya. (*)