Inovasi Perumda Air Minum Batiwakkal, Kawasan Air Bersih Hidup Jernih Perumda Air Minum Batiwakkal

BERAUSATU.ID, TANJUNG REDEB- Perumda Air Minum Batiwakkal Berau terus berinovasi, kali ini inovasi yang dihadirkan berupa Kawasan Air Minum Air Bersih Hidup Jernih.

Direktur Perumda Air Minum Batiwakkal Berau, Saipul Rahman menjelaskan, Kawasan yang dimaksud berupa fasilitas air bersih yang airnya dapat secara langsung diminum melalui keran.

Untuk saat ini, fasilitas tersebut baru tersedia di Kantor Pelayanan Perumda Air Minum Batiwakkal Berau, namun Saipul menerangkan nantinya juga akan disediakan di beberapa titik.

“Untuk titik-titiknya masih kami Koordinasikan dengan pihak Diaspora, mungkin nanti di GOR dan Lapangan Batiwakkal, apakah akan tersambung ke Kantor Bupati nanti akan kami survey terlebih dahulu,” Ujarnya.

Selain itu, secara bertahap pihaknya juga akan memasang Fasilitas tersebut di kawasan instansi-instansi yang ada di Kabupaten Berau.

“Untuk anggaran masih pakai anggaran Perumda, tapi kedepannya semoga bisa terealisasi di semua instansi mudah-mudahan, jadi nanti orang tinggal bawa Tumbler,” Tandasnya.