BERAUSATU.ID, TANJUNG REDEB- Pemerintah Kabupaten Berau memiliki komitmen kuat untuk senantiasa mendukung berbagai kegiatan yang sifatnya pemberdayaan kaum muda, salah satu bentuk komitmen yang ditunjukkan oleh pemrintah Kabupaten Berau ialah dengan turut hadir pada Pengukuhan Pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kab.Berau yang berlangsung di Balai Mufakat, Sabtu (27/01/2024).
Pada sambutannya, Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas mengucapkan selamat dan sukses kepada para pengurus Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah yang baru saja dikukuhkan.
“Saya berharap, saudara sekalian dapat melaksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya, terutama dalam upaya peningkatan kualitas pemuda sebagai generasi yang akan memimpin daerah ini di masa yang akan datang,” Ungkapnya.
Diharapkannya pula PD Muhammadiyah Berau mampu menjadi pionir yang merangkul semua kelompok, golongan, etnis, dan agama serta membangun kehidupan bermasyarakat yang damai sebagaimana yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad Saw.
Sri juga mendorong para pemuda Muhammadiyah untuk dapat menjadi mitra strategis bagi pemerintah serta menjadi aktor-aktor perubahan dengan memberikan masukan yang konstruktif untuk memajukan daerah.
Pada keempatan tersebut, Sri Juga berpesan kepada para pengurus untuk terus meningkatkan semangat, prestasi, dan kontribusi, sehingga organisasi tersebut dapat mendatangkan kebaikan bagi internal, sekaligus juga masyarakat Kabupaten Berau secara umum.
“Jadikanlah ilmu dan pengalaman yang saudara miliki sebagai ladang amal, sebar luaskan syiar dan ilmu yang bermanfaat. Mari bersama-sama kita kokohkan marwah Muhammadiyah sebagai organisasi yang bukan hanya berorientasi pada pembinaan keagamaan dan akhlak, tetapi juga pendidikan dan kemasyarakatan,” Ujarnya.
Menurutnya, kaum muda adalah penentu keberhasilan serta kemajuan suatu daerah. Oleh Karenanya, kesadaran kolektif harus terus dirawat serta dibarengi dengan prestasi dan aksi nyata dalam rangka memajukan Bumi Batiwakkal.
Sri juga apresiasi kepada jajaran Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Berau periode sebelumnya atas kiprah dan kontribusi yang diberikan selama ini.
“Tentunya, saya pun mengharapkan dukungan dari Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Timur terhadap eksistensi PD Muhammadiyah Kabupaten Berau agar dapat berjalan sebagaimana mestinya, khususnya dalam pelaksanaan agenda-agenda besar Muhammadiyah ke depan,” Pungkasnya. (*MNH/ADV)