• Wed. Dec 11th, 2024

    Agus Uriansyah Daftarkan Diri Sebagai Calon Wakil Bupati Ke Perindo

    May 30, 2024

    BERAUSATU.ID, TANJUNG REDEB- Bertempat di Sekertariat Bersama (Sekber) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Agus Uriansyah secara resmi Menyerahkan Berkas Pendaftaran untuk maju dalam Pilkada 2024 Sebagai Calon Wakil Bupati Periode 2024-2029, Kamis (30/05/2024).

    Dikatakannya, Majunya dia dalam Kontestasi Pilkada 2024 sebagai Calon Wakil Bupati merupakan bentuk atas keinginannya untuk memberikan sumbangsih demi kemajuan Bumi Batiwakkal.

    “Kami pada hari ini tidak malu-malu dan segan menyatakan siap untuk maju dan ikut berkontestasi untuk kemajuan Berau Kedepannya,” Ungkapnya.

    Dirinya menyebut pihaknya juga telah melakukan komunikasi dengan beberapa Partai Politik lain.

    “Pada prinsipnya kami Partai Perindo terbuka dan welcome untuk menerima kedatangan Parpol untuk mendaftarkan dirinya masuk penjaringan partai Perindo,” Tambahnya.

    Pihaknya sendiri telah melakukan pendaftaran ke Partai Golongan Karya (Golkar), Nasdem, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

    Diungkapkannya, pihaknya melihat potensi dan dorongan-dorongan dari masyarakat, sehingga pihaknya memutuskan untuk maju dalam Kontestasi Pilkada 2024.

    Sementara itu, terkait dengan kesiapan Relawan, dirinya menyebut bahwa relawan Sahabat Agus saat ini sudah mulai bergerak.

    “Untuk Survei sendiri, kalau secara independen ada isu kami diposisi dua atau diposisi tiga, utu silahkan saja,” Pungkasnya. (*MNH)