BERAUSATU.ID, TANJUNG REDEB – Penetapan Ketua DPRD Berau memasuki tahap pengusulan. Hal ini berdasarkan hasil rapat para anggota DPRD Berau pada Senin (30/9/2024) lalu.
Adapun nama-nama yang diusulkan ialah Ketua DPRD dari Partai NasDem, Dedy Okto Nooryanto, Wakil Ketua I dari Partai Golkar Subroto dan Wakil Ketua II dari Partai PKS Sumadi.
Menanggapi hal tersebut Dedy Okto Nooryanto mengatakan hal ini baru masuk tahapan pengusulan. Untuk melalui beberapa proses dari ke Pemerintah Kabupaten Berau sampai kepada Gubernur Provinsi Kalimantan Timur.
“Setelah semua tahapan dilalui, barulah unsur pimpinan tersebut ditetapkan,” ungkapnya.
Dirinya menyampaikan bahwa dari proses tersebut. Ada kemungkinan unsur pimpinan DPRD Berau akan ditetapkan pada Oktober tahun 2024.
“Kemungkinan pada 15 Oktober, karena beberapa tahapan dan proses panjang tadi maka memerlukan waktu,” jelasnya.
Penetapan tersebut disebutnya nanti akan dipublikasikan. Sehingga hanya perlu menunggu serangkaian proses sampai kepada waktu penetapannya.
“Jika proses tadi selesai maka akan kami informasikan, jadi tinggal menunggu proses tersebut selesai,” pungkasnya.(adv/mhn)