Masyarakat Berbondong-bondong Menuju Kecamatan Sambaliung Demi LPG 3 Kg

BERAUSATU.ID, TANJUNG REDEB- Dinas Koperasi, Perindustrian & Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Berau mendistribusikan LPG 3 Kg di empat Kecamatan di Kabupaten Berau.

Salah satunya ialah pendistribusian kepada masyarakat Kecamatan Sambaliung yang digelar di depan Kantor Kecamatan Sambaliung pada Rabu (10/01/2024).

Sekertaris Kecamatan (Sekcam) Sambaliung, Hendra Syafiuddin menuturkan bahwa sebanyak 7.800 Tabung LPG 3 Kg dibagikan kepada empat Kecamatan yakni, Kecamatan Gunung Tabur, Kecamatan Sambaliung, Kecematan Teluk Bayur dan Kecamatan Tanjung.

“Ini dimulai dari jam 10.00 dan kemungkinan sampai jam 14.00,” Ujarnya pada awak media berausatu.id.

Disebutkannya pula jika nantinya kondisi seperti kelangkaan ini masih terjadi maka pihak Pertamina akan kembali meninjau ke lapangan.

Diharapkannya untuk posisi pangkalan atau agen LPG dapat lebih dekat dengan wilayah perkumpulan masyarakat sehingga masyarakat dapat lebih mudah mendapatkannya.

“Kemarin memang penyampaian kepada masyarakat merupakan pesan bersambung baik dari media dan Diskoperindag, Kita memang disampaikan melalui surat penyampaian dan kita sampaikan sesegera mungkin kepada masyarakat yang ada disekitar kecamatan Sambaliung,” Ungkapnya.

“Harapan kami tidak ada lagi penjualan gas yang diatas harga yang telah ditetapkan oleh pemerintah, Paling tidak itu bisa mengurangi pengeluaran masyarakat yang ada di wilayah Sambaliung,” Pungkasnya. (*MNH)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *