• Sat. Feb 15th, 2025

    BERAU FASHION WEEK JADI RUANG BAGI MASYARAKAT TAMPIL PERCAYA DIRI

    Aug 1, 2022

    Kepala Bidang Pengembangan Wisata, Disbudpar Berau, Samsiah Nawir mengatakan, antusiasme masyarakat terhadap Berau Fashion Week ini cukup tinggi. Terlebih ajang ini dijadikan peluang untuk masyarakat luas unjuk gigi bergaya dan disaksikan masyarakat umum.

    Dalam kegiatan ini, dirinya menyebut ini merupakan aksi wisata yang ada di tengah kota dan sangat berpotensi mengundang penonton untuk datang memeriahkan acara tersebut.

    “BFW ini akan diadakan Sabtu dan Minggu di setiap sore pada pukul 16:00 Wita sampai dengan selesai,” katanya.

    Pihaknya juga membuka bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam meramaikan acara tersebut.

    “Masyarakat umum boleh ikut bergabung, tatapi dengan persyaratan yang berlaku, sehingga acara ini berjalan aman, tertib dan asik tentunya”, ungkapnya.

    BFW ini juga merupakan ajang bagi pelaku UMKM yang ingin dan sekaligus mempromosikan produknya. Bahkan jika acara ini berjalan lancar dan diadakan setiap akhir pekan,
    maka akan diadakan bazar bagi pelaku UMKM kedepannya.

    Samsiah juga berujar, BFW ini akan mempunyai tema-tema dalam setiap pagelarannya. Khusus gelaran pertama ini, mengangkat tema Tahun Baru Islam (1 Muharram). Sehingga pertunjukan kali ini bertema Islami dan seluruh peserta yang ikut mengenakan pakaian muslim.

    “Tentunya akan berubah-ubah di setiap pekannya. Sesuai aturan dari pihak panitia penyelenggara,” pungkasnya.